It's about: Benci (Alasan, Ciri-ciri dan Cara Menghilangkan)

Hai Clopsholic!
 
Apa kabar semuanya? Ku harap semua dalam keadaan sehat dan bahagia selalu.
Yak sesuai temanya, hari ini aku mau bahas tentang h-a-t-e atau benci.
 
source: Google
Pertama-tama, apasih arti benci itu? Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia benci adalah kata sifat yang menggambarkan suatu keadaan manusia yang sangat tidak menyukai sesuatu.
 
Kalo kita nggak suka sama suatu barang/suatu hal tertentu itu nggak masalah. Contohnya aku nggak suka banget sama yang namanya pete. Jadi makanan apapun yang ada petenya aku nggak akan makan. Atau contoh lainnya misalnya aku nggak suka banget sama yang namanya kupu-kupu, jadi ketika aku ketemu kupu-kupu, pasti aku akan lari. Pasti masing-masing dari kita punya suatu hal yang sangat nggak kita sukai. Tapi, dalam post an kali ini, bukan ketidaksukaan kita atas suatu hal yang akan aku bahas, tapi tentang ketidaksukaan/kebencian terhadap orang lain. Ini yang menurutku hal paling gawat Clopsholic.
 
Jaman sekarang ini, makin banyak orang yang saling membenci satu sama lain, entah itu karena alasan sepele, atau karena alasan yang menyangkut hal-hal pribadi orang (SARA). Sehingga sering kali di media cetak maupun media sosial, yang namanya ujaran kebencian sering kali kita temui. Sebenernya kenapa sih orang bisa saling membenci satu sama lainnya?
 
Kita memiliki persepsi yang berbeda-beda ya Clopsholic, tapi kalau menurut persepsiku, kenapa orang bisa saling membenci itu karena mungkin:
 
1. Iri hati. Dia iri melihat seseorang melihat orang lain yang bisa lebih baik darinya, hingga dia menjadi benci terhadap orang tersebut, atau mungkin iri melihat teman kita lebih dekat dengan orang lain, sehingga dia benci dengan orang tersebut.
 
2. Ada satu kesalahan yang pernah orang lain lakukan terhadap dirinya. Seperti kata peribahasa: karena nila setitik, rusak susu sebelanga. Karena satu kesalahan, seluruh yang baik menjadi hancur/kacau/berantakan. Contohnya: Budi sedang bergurau dengan Siti, kemudian Budi berkata kalau Siti adalah orang yang malas berolahraga sehingga Siti menjadi sangat gemuk. Karena perkataan Budi tersebut, Siti menjadi tersinggung, tidak enak hati, kemudian benci dengan Budi. Sebenarnya maksud Budi hanya bergurau dan menyuruh Siti untuk bisa bangun lebih pagi dan rajin berolahraga supaya tubuh Siti bisa lebih terjaga, tetapi Siti menganggap hal tersebut sebagai satu penghinaan. Tapi, yang tetap kita perlu ingat adalah bahwa kita juga tetap harus menjaga ucapan kita agar nggak menimbulkan permasalahan bagi orang lain maupun bagi kita.
 
3. Negative Thinking. Nah, Clopsholic, menurutku ini yang paling dominan. Kenapa? Karena kalau orang sudah bernegative thinking terhadap orang lain, pasti dia akan merasa bahwa semua orang benci dengannya, nggak suka atau apapun itu. Contohnya: Siti pergi ke mall bersama Kelin, kemudian Siti melihat ada 2 wanita lainnya yang sedang melihat ke arahnya sambil tertawa dan berbisik-bisik. Kemudian karena Siti sudah negative thinking duluan, lalu Siti bilang ke Kelin kalo 2 perempuan itu sedang ngerasani Siti dan Kelin. Dan kemudian Siti mulai menatap sinis kepada 2 perempuan itu dan mulai membenci mereka. Padahal Siti tidak saling kenal dengan perempuan-perempuan itu. Kenyataannya, perempuan" itu sama sekali nggak membicarakan Siti, hanya pandangan salah seorang dari mereka tanpa sadar melihat ke arah Siti.
 
Nah Clopsholic, negative thinking menurutku erat kaitannya dengan perasaan benci. Hati-hati dengan pikiranmu Clopsholic. Jangan kamu biarkan pikiranmu apalagi pikiran negatifmu, menguasai hatimu. Karena bisa berbahaya. Contohnya sekarang banyak kasus pembunuhan karena latar belakang "menuduh" atau "tuduhan". Padahal sebenarnya kalau masih berupa tuduhan, kebenarannya masih belum diketahui.
 
Lalu, apa ciri-ciri orang yang mulai memiliki rasa benci?
 
1. Awal mula dari ketidaksukaan. Sering kali orang berkata: aku nggak benci kok sama dia. Cuma gak suka aja. Nah ini perlu diwaspadai Clopsholic. Karena dari rasa gak suka, nantinya bisa mengakar hingga menjadi perasaan benci bahkan bisa menjadi dendam juga.
 
2. Mulai melihat segala sesuatu yang dilakukan orang lain itu salah. Ketika kita udah mulai punya rasa nggak suka terhadap seseorang, kita mulai melihat apapun yang mereka lakukan itu salah dimata kita.
 
3. Menjauh bahkan menghilang dan beranggapan seperti orang tidak kenal. Kalau kita nggak suka atau benci dengan seseorang, kita pasti akan menjauh, kalau bisa menghilang dari hidupnya dan anggap kita nggak kenal dengan mereka. Bahkan nggak mau ngomong lagi dengan mereka.
 
4. Mulai timbul pikiran "wah dia pasti begini sama aku", "wah dia pasti begitu sama aku" atau "duh dia membicarakan aku dibelakang", dll.
 
 Kemudian bagaimana caranya menghapus/membuang benih-benih perasaan benci?
 
1. Seperti yang aku katakan di atas kalo benci itu erat kaitannya dengan negative thinking. So, kita harus berusaha untuk menyetop pikiran negatif itu. Banyak-banyaklah melakukan hal positif, atau baca buku yang mengandung unsur positif untuk pikiran kita, dan juga jangan melakukan hal yang nggak kita mau terima dari orang lain (ex: kalo nggak mau dibicarakan jelek sama orang, maka jangan membicarakan yang jelek juga tentang orang lain.)
 
2. Kalau sudah muncul perasaan nggak suka dengan seseorang, berusaha untuk menyampaikan perasaanmu kepadanya, tapi dengan baik-baik. Katakan apa yang bikin kamu nggak suka dengannya, atau kamu bisa juga tanyakan apa maksudnya melakukan hal yang tidak kamu sukai itu.
 
3. Kalau kamu tau ada orang lain yang membencimu, biarkan saja. Intinya yang penting kamu nggak membenci dia. Tetap beri dia senyumanmu.
Susah untuk melakukannya? Iya memang, bahkan sangat susah, tapi apakah kita mau terus hidup dalam kebencian yang nantinya akan menggerogoti hati kita? Kebahagiaan kita? Enggak kan? :)
source: Google
 
So, Clopsholic, hidup akan terasa lebih bahagia dan bisa kita nikmati kalo kita bisa belajar untuk nggak membenci orang lain dan bisa mengasihi orang lain. Meskipun masih banyak kekurangan, tapi semoga post ini bisa membantu ya! ;)
 
Have a nice day, Clopsholic! :)
 
Nb: kalo kalian belum baca yang Motivation and Inspiring Story: Berubah, go read it, karena 2 artikel ini berhubungan :)

Komentar